Teknik elektro, ITERA, EL ITERA

Selamat datang di Electrical Engineering Institut Teknologi Sumatera

  • (0721) 8030188
  • el@itera.ac.id

Tim Prodi Teknik Elektro ITERA Raih Juara Satu Kompetisi Penyusunan Spesifikasi Paten ITERA 2024

Institut Teknologi Sumatera (ITERA) kembali mencatat prestasi membanggakan melalui tim dari Program Studi Teknik Elektro yang berhasil meraih Juara Satu dalam Kompetisi Penyusunan Spesifikasi Paten ITERA 2024. Tim ini terdiri dari dosen dan mahasiswa yang berhasil mengembangkan inovasi "Alat dan Metode Desalinasi dan Sterilisasi Air Portabel Berbasis Tenaga Surya."

Inovasi ini merupakan solusi untuk menghasilkan air bersih dan aman dikonsumsi dengan memanfaatkan energi surya. Alat ini dirancang agar dapat digunakan di wilayah yang sulit memperoleh air bersih, serta memiliki kemampuan desalinasi dan sterilisasi secara portabel, sehingga mudah dioperasikan di berbagai situasi.

Tim Pemenang Juara Satu adalah sebagai berikut.
Dosen Pembimbing: Dr. Suratun Nafisah, S.Si., M.Sc. dan Dr. Duwi Hariyanto, S.Si., M.Si.
Ketua Tim: Akhmad Krisna Dwi Ardhana
Anggota: Nabil Mubarokhah Zain, Aldo Serunting Pasma, Joko Pardomuan Nauli Tambunan, dan Aria Dimas Putra Pratama Sajidin.


Keberhasilan tim ini tidak hanya menunjukkan keunggulan kompetensi akademik tetapi juga kolaborasi yang solid antara dosen dan mahasiswa dalam menghasilkan inovasi yang aplikatif dan bermanfaat bagi masyarakat. Dr. Suratun Nafisah, sebagai dosen pembimbing, mengapresiasi kerja keras seluruh anggota tim yang telah mengerahkan dedikasi tinggi dalam proses pengembangan alat ini.

Penghargaan ini sekaligus menjadi bukti nyata bahwa Prodi Teknik Elektro ITERA terus berkomitmen dalam mendorong pengembangan riset dan inovasi yang relevan dengan kebutuhan masyarakat, terutama dalam pemanfaatan energi terbarukan. Semoga prestasi ini dapat menginspirasi mahasiswa ITERA lainnya untuk terus berinovasi dan berkontribusi positif bagi bangsa dan negara.

Tim Prodi Teknik Elektro ITERA Raih Juara Satu Kompetisi Penyusunan Spesifikasi Paten ITERA 2024