Teknik elektro, ITERA, EL ITERA

Selamat datang di Electrical Engineering Institut Teknologi Sumatera

  • (0721) 8030188
  • el@itera.ac.id

Penelitian dan Publikasi Smart Room dan Smart Meter di ITERA

Penelitian Smart Room dan Smart Meter dari Hibah Smart Institut Teknologi Sumatera (ITERA) yang diketuai oleh dosen Teknik Elektro ITERA ini telah berkontribusi menambah dua dokumen publikasi Scopus untuk Teknik Elektro ITERA dari total 24 dokumen ketika tulisan ini diterbitkan. Kedua makalah ini ditulis oleh kolaborasi dosen Teknik Elektro dan Teknik Informatika ITERA yaitu Harry Yuliansyah, Dean Corio, Rajif Agung Yunmar, dan Muhammad Reza Kahar Aziz. Dokumen Scopus yang berbentuk prosiding pada 3rd ICoSITeR 2018 telah dipublikasikan oleh penerbit IOP Conference Series tahun 2019. Pembaca dapat menemukan pada makalah tersebut bagaimana beberapa sensor dipakai untuk mengukur aliran listrik dan juga mengatur perangkat di dalam ruangan serta memantaunya melalui website. Makalah lengkap dapat diunduh di Smart Room dan Smart Meter, dimana keduanya saat ini sudah diunduh sebanyak 51 dan 68 kali, berurutan. Sedangkan di researchgate, makalah sudah mendapatkan rekomendasi dari Marco Carratu yaitu research fellow yang berafiliasi pada Department of Industrial Engineering, Universita degli Studi di Salerno, Fisciano, Italia. Semoga kedepannya, kedua makalah ini menjadi rujukan dan disitasi oleh banyak makalah lainnya.  
Penelitian dan Publikasi Smart Room dan Smart Meter di ITERA