Teknik elektro, ITERA, EL ITERA

Selamat datang di Electrical Engineering Institut Teknologi Sumatera

  • (0721) 8030188
  • el@itera.ac.id

Laboratorium Teknik Elektro ITERA Sambut Kunjungan Edukasi SMK Muhammadiyah 1 Terbanggi Besar

Laboratorium Teknik Elektro ITERA Sambut Kunjungan Edukasi SMK Muhammadiyah 1 Terbanggi Besar

Institut Teknologi Sumatera, 20 Februari 2025 – Sebanyak 75 siswa dan 15 guru pendamping dari SMK Muhammadiyah 1 Terbanggi Besar melakukan kunjungan edukasi ke Laboratorium Teknik Elektro ITERA. Kegiatan ini bertujuan untuk memperdalam pemahaman siswa mengenai Sistem Otomasi dalam Industri, Sistem Otomasi dalam Bangunan, dan Robotika.

Kunjungan ini disambut oleh dua laboran terbaik ITERA, Pilihantoro, S.T., M.Pd., dan M. Ridho Yoga Permono, S.Pd., M.T., yang memberikan informasi mengenai fasilitas laboratorium serta berbagai eksperimen yang dapat dilakukan.

Mahasiswa asisten praktikum juga turut berperan aktif dalam mendampingi para siswa, yaitu:
? Muhammad Husein Abdullah (Angkatan 2021)
? Alfin Mahmud (Angkatan 2022)
? Alif Renaldi Pratama (Angkatan 2022)
? Refa Alifah Khairunnisa (Angkatan 2021)
? Satrio Pamungkas (Angkatan 2022)

Selama kunjungan, para siswa mendapatkan kesempatan untuk melihat langsung berbagai perangkat laboratorium dan mencoba beberapa eksperimen yang berkaitan dengan sistem otomasi dan robotika. Kegiatan ini memberikan pengalaman langsung yang diharapkan dapat memotivasi siswa untuk lebih mendalami bidang teknik elektro dan mempertimbangkan pendidikan tinggi di ITERA.

Laboratorium Teknik Elektro ITERA Sambut Kunjungan Edukasi SMK Muhammadiyah 1 Terbanggi Besar